Pelatihan KWT Ketahanan Pangan Desa Sidakarya

Pada hari ini Kamis tanggal 25 Mei 2023 pukul 10.00 wita telah dilaksanakan Pelatihan KWT Ketahanan Pangan Desa Sidakarya Tahun 2023 bertempat di Ruang Pertemuan Kantor Perbekel Desa Sidakarya. Adapun materi yang disampaikan dalam pelatihan tersebut yakni Pengertian Pangan, Optimalisasi Pemanfaatan Pekarangan, Ketahanan Pangan Keluarga, Pekarangan Pangan Lestari (P2L), Teknik Budidaya Pekarangan Pangan Lestari, Budidaya Tanaman Sayuran, Pembibitan Sayuran, Penanaman Bibit Sayur, Pemeliharaan Tanaman Sayuran, Penanganan Pasca Panen, Rumah Kebun Bibit, Demplot, Pemasaran Produk Pangan. Kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Perbekel Desa Sidakarya, Sekretaris Desa Sidakarya, Ketua TP. PKK Desa Sidakarya, Kasi Pelayanan, Kaur Perencanaan, Ketua KWT Karya Pangan Sari beserta anggota. Kegiatan tersebut berakhir pada pukul 12.00 wita.
Narasumber :
- I Made Jaya ( Dinas Pertanian Kota Denpasar )
- Ni Wayan Lia Widyantari, S.P ( Dinas Pertanian Dan Ketahanan Pangan Provinsi Bali )